Warhorse (reviewed by Akman Sinaga)



Faktor utama yang menyebabkan Nick Simper keluar dari DEEP PURPLE Mk I, adalah semakin dominannya Ritchie Blackmore dalam menentukan dan mengendalikan Deep Purple serta masuknya Ian Gillan menggantikan Rod Evans sebagai vokalis baru Deep Purple dengan syarat membawa serta sohibnya Roger Glover, keduanya ex EPISODE SIX. Kondisi ini membuat Nick tidak mungkin lagi untuk bertahan di grup ini. Dengan kata lain, Lord, Ritchie dan Blackmore “menendang” Nick dari Deep Purple.

Juli 1969 adalah konser terakhir Nick Simper bersama dengan DEEP PURPLE, dan beberapa minggu setelah itu, tepatnya 30 – 31 Agustus 1969 terlihat Nick Simper bermain di Isle Of Wight Festival bersama dengan MARSHA HUNT AND WHITE TRASH dengan formasi : Nick Simper : bass, Mac Poole : drums, Ged Peck : guitar dan Marsha Hunt : vocal.

Hanya sempat beberapa kali mengadakan pertunjukan bersama Marsha Hunt and White Trash, Marsha Hunt menghentikan kegiatan turnya karena saat itu Marsha sedang hamil, mengandung anak biologis dari Mick Jagger. Dengan kondisi seperti itu, Nick merasa bahwa mereka perlu job dan harus terus bermain, maka Nick memutuskan membentuk group sendiri. Disela-sela kegiatannya membentuk group sendiri, Nick masih sempat menggarap proyek untuk BBC bersama dengan The James Royal Set yang kebetulan keyboard playernya adalah Rick Wakeman. Dari sisa laskar Marsha Hunt tadi, Simper melakukan “reorganisasi” dan menamakan grupnya WARHORSE. Ia juga mengajak Ashley Holt, (vokalis yang pernah diaudisi oleh Deep Purple tahun 1968) bersama Rick Wakeman latihan bareng untuk membuat demo tape mereka yang pertama. Namun sebelum demo tape tersebut selesai dibuat, April 1970, Wakeman digantikan posisinya oleh Frank Wilson.

Warhorse segera mendapatkan kontrak dengan perusahaan rekaman baru bernama Vertigo dan mulai mengerjakan rekamannya di Trident Studio London dan melakukan debut konsernya sebagai band pembuka pertunjukan Mott The Hoople di Hemel Heamstead, Hertfordshire Inggris. Ini merupakan konser pertama mereka di depan publik musik Inggris dengan formasi : Ashley Holt : vocal, Ged Peck : gitar, Frank Wilson : keyboards, Nick Simper : bass dan Mac Poole : drums

Pada April 1970, album pertama mereka dirilis dengan tajuk yang sama Warhorse. Album ini berisi tujuh lagu, enam lagu ciptaan mereka sendiri, plus satu lagu berjudul St. Louis yang merupakan ciptaan Harry Vanda dan Goerge Young dari The Easybeats, dan lagu ini sudah pernah dibawakan sebelumnya oleh grup The Easybeats. Secara keseluruhan album pertama mereka dianggap lebih keras dari pada album-album Deep Purple Mk I. Sayangnya pada saat itu, sebagai label rekaman baru Vertigo lebih konsen dan fokus kepada promosi logo dan perusahaan mereka dari pada promosi untuk artis mereka. Akibat promosi yang minim, maka album inipun tak berhasil untuk duduk di singgasana album chart maupun single chart untuk lagu St. Louis.

Pada saat yang bersamaan gitaris Ged Peck mengundurkan diri karena mengalami kesulitan menghadapi Nick Simper yang mulai menonjol rasa “keakuannya”. Ged Peck kemudian digantikan oleh Pete Parks dari Black August. Bersama dengan gitaris barunya ini Warhorse mengadakan tour Eropa pada tahun 1971. Dan pada tahun yang sama, Nick juga ikut membantu LORD SUTCH & HEAVY FRIENDS dalam pembuatan album Hand of Jack The Ripper.

Sesuai kontrak mereka dengan Vertigo, Warhorse segera kembali ke studio rekaman untuk mengerjakan album keduanya. Pada Mei 1972 album kedua mereka dirilis dengan tajuk Red Sea. Sama seperti formula yang mereka gunakan untuk album pertama, album kedua inipun berisi tujuh lagu, terdiri dari enam lagu ciptaan mereka, plus satu lagu berjudul I Who Have Nothing yang bukan ciptaan mereka . Album kedua mereka ini mendapat ulasan dan sambutan positif dari kalangan pers musik, namun lagi-lagi promosi yang minim dianggap sebagai biang kegagalan album ini dari sisi komersial.

Ternyata tak ada lagi kontrak susulan maupun perpanjangan kontrak antara Warhorse dengan Vertigo, bahkan nama Warhorsepun sudah dicoret dari daftar artis-artis perusahaan rekaman tersebut. Keadaan semakin diperparah lagi dengan cabutnya Mac Poole sang drummer yang memilih bergabung dengan GONG. Poole meninggalkan Warhorse satu bulan sebelum album kedua mereka dirilis.

Dengan kondisi seperti itu, Nick Simper masih mencoba mempertahankan eksistensi grup ini, mengajak Barney James bergabung untuk menggantikan posisi Mac Poole pada drum.

Pada akhir Desember 1973 Rick Wakeman meminta Ashley Holt dan Barney James untuk membantunya dalam pembuatan album Journey To The Center Of The Earth yang dijadwalkan rekamannya pada bulan Januari 1974. Dan ternyata sejak saat itu Ashley Holt dan Barney James memilih untuk tetap bergabung dengan bandnya Rick Wakeman alias tak kembali lagi kepada Warhorse. Dengan berat hati, Nick Simper terpaksa membubarkan Warhorse pada bulan Juni 1974.


Warhorse - Feeling Better

Comments

Popular posts from this blog

Kontroversi Seputar Lagu Child in Time (Oleh Akman Sinaga)

Biografi Krisna J. Sadrach "Sucker Head" - Legenda Trash Metal

Biografi Rotor - Band Thrash Metal dari Indonesia